TEBO  

Ketua DPD Pekat IB Tebo, Dukung Pemerintah Selesaiakan Konflik KTSMB dan Masyarakat

DETEKSIJAMBI.COM ~ TEBO, Hal ini disampaikan oleh romi faisal pada 8/03, selaku ketua LSM Pekat IB Kabupaten, “sampai hari ini masyarakat yang di rugikan oleh KT SMB ini belum mendapat titik terang dari tindak lanjut mediasi yang diadakan di rumah dinas bupati beberapa waktu lalu.

Padahal jelas Pj Bupati jelas memerintahkan dinas dinas terkait untuk segera memproses persoalan ini, cek legalitas izin KT SMB ini perintah Pj Bupati Tebo H. Aspan”, ujar romi.

Romi faisal juga mengatakan bahwa persoalan ini menjadi atensi khusus kami, karena dalam beberapa hari ini kami akan mengumpulkan data terkait KT SMB, karena diduga SMB ini punya lahan cukup luas dan tidak mengantongi izin, bahkan diduga SMB ini menggunakan pupuk subsidi untuk memupuk tanaman sawitnya.

Bukan hanya itu saja, KTSMB juga membuat parit gajah yang menghalangi jalan warga untuk beraktivitas, termasuk ternak warga yang mati akibat diduga makan rumput yang sudah diracun dan jika tidak ada izin tentu mereka diduga menggunakan pekerja ilegal dan ini ada pidananya 

“kami minta pihak dinas perkebunan untuk memanggil oknum yang berada di manajemen KT SMB kalau perlu sama sama kita laporkan jika ternyata izin mereka tidak ada dan pemerintah kabupaten Tebo harus tegas untuk menghentikan segala bentuk aktivitas disana” ujar romi tegas.

Diberitakan sebelumnya bahwa persoalan KT SMB dan masyarakat yang berkonflik telah dimediasi oleh oleh pemerintah kabupaten Tebo yang dipimpin langsung oleh Pj Bupati Tebo H.Aspan ST dirumah dinas Bupati Tebo pada 25/02 waktu lalu.

Bupati Tebo minta kepada pihak KTSMB untuk mematuhi aturan yang berlaku saat ini dan meminta kepada KTSMB untuk mengurus legalitas mereka dan tidak menutup akses warga serta tuntutan warga lainnya agar ditindak lanjuti.(Agus DN).