Ratusan Anak Antusias Ikut Sunat Massal Dalam Rangka HUT ke-78 Bhayangkara Tahun 2024
DJ ~ TEBO ILIR — PolsekTebo Ilir melakukan kegiatan khitanan massal, Sebanyak 116 anak-anak di wilayah Kecamatan Tebo Ilir mengikuti sunatan massal yang diselenggarakan Polsek Tebo Ilir bekerjasama dengan Puskesmas Sungai Bengkak Sabtu 29/06/2024.
Acara Bakti Sosial khitanan massal di gelar di Mako Polsek Tebo Ilir. Dihadiri Kapolres Tebo AKBP I Wayan Arta Aryawan, SH. S.I.K MH, Kasat Intel. AKP. Imade oka Wijaya. Camat Tebo Ilir. Akhmad Fuad MPd. Angota DPRD Kabupaten Tebo Syaiful Anwar. Lurah dan Kades se KecamatanTebo Ilir, Undangan dari perusahaan, Tokoh Adat, Tokoh Masyarakat, tokoh agama.
Saya mengucapkan terimakasih kepada seluruh elemen masyarakat kecamatan tebo Ilir, yang sudah mendukung kegiatan sunat massal ini hingga sukses diselenggarakan sampai selesai ujarnya.
Kapolres Tebo Mengapresiasi Kepada Kapolsek Tebo Ilir dan Masyarakat Yang telah Mengikuti Acara Khitanan di Polsek Tebo Ilir Yang Sangat Luar Biasa Mengikuti Acara Tersebut.
Sungguh luar biasa, di Mako polres belum ada melakukan kegiatan sunat massal ini. Sementara Kapolsek Tebo Ilir sudah ( 3 ) tiga kali melakukan kegiatan sunat massal ujanya.
Kapolsek Tebo Ilir Iptu Winarno. S. H. M. H, menyampaikan acara sunatan atau khitanan massal yang digelar dalam rangkaian menyambut HUT Bhayangkara yang ke-78 tahun 2024.
“Polsek Tebo Ilir pagi hari ini mengadakan khitanan massal yang diikuti sekitar 116 seratus enam belas anak yang mana kegiatan ini kita adakan dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara, serta bentuk sosial dan kepedulian Polri presisi kepada warga Tebo Ilir, sehingga terjalin silaturahim yang baik diantara kita,” ucap Kapolsek Tebo Ilir.
Sementara itu, kegiatan ini dilakukan untuk membuka ruang pemikiran baru kepada masyarakat, bahwa Polri merupakan aparat yang bertugas sebagai pengayom dan pelindung masyarakat, sehingga tidak perlu ditakuti.
“ Tambah Kapolsek Tebo Ilir Iptu. Winarno, S. H. M. H. Kanit Reskrim. Ipda. Rudi Swasono. Kanit Intel. Aipda. Mas jun sopwan. Kanit Binmas. Aiptu. Ramliani, Kanit SPKT, Aiptu Priyadi, ucapkan terimakasih pada semua pihak yang telah andil dalam kegiatan ini. Ke depan, tentunya kami akan terus memaksimalkan pengabdian pada masyarakat, demi terciptanya wilayah yang nyaman,” ucapnya.
Sejumlah orangtua yang anaknya mengikuti sunatan massal juga menyampaikan ucapan terimakasih serta apresiasinya kepada Kapolsek Tebo Ilir, Menurutnya mereka sangat terbantu dengan adanya kegiatan ini kami hanya bisa mendoakan yang terbaik untuk polri presisi.
“Tambahnya. Kita sangat bersyukur dengan adanya kegaitan bakti sosial ini, karena sangat membantu. Semoga ke depan kegiatan seperti ini bisa tetap dilaksanakan,” ujar orang tua peserta sunatan massal.
Di akhir acara, peserta yang telah usai melakukan sunat mendapat bingkisan dari Kapolres Tebo dan Kapolsek Tebo Ilir.
Tak Luput dari Itu. Kapolres Tebo I Wayan Arta Aryawan, S.H,S.I.K,M.H Juga Memberikan Bingkisan Kepada Purnawirawan Polsek Tebo Ilir dan Istri juga mendapat Bingkisan dari Kapolres Tebo. Mengingat mereka juga adalah bagian dari polri dan berjasa untuk polri semasa dia masih aktif bertugas.
Dalam sambutan Kapolres, ditengah-tengah pidato beliau memberikan pertanyaan kepada seluruh peserta sunat massal. Siapa yang bisa menjawab pertanyaannya maka diberi hadiah berupa uang tunai, karena Kapolres melihat begitu antusiasnya para peserta sunat massal.
Penulis : Hermanto
Editor : Admin