JAMBI, TEBO  

Para Driver Angkutan Batubara Datangi Tambang Batubara di Kecamatan Tengah Ilir dan Sampaikan Hal Serius ini

Para Driver Minta Stop aktivitas Pengangkutan Batubara Memakai Mobil Fuso

DETEKSIJAMBI.COM ~ TEBO ILIR, Para Driver alias sopir angkutan batubara melakukan aksi ke PT Nar, yang berada di kecamatan Tengah Ilir, dan dan beberapa PT tambang batubara lainnya. menyampaikan beberapa tuntutan dalam aksi tersebut, Pada hari Jum’at 24/03/2023.

Terpantau awak media dalam aksi tersebut, tergabung para Driver di beberapa kecamatan yang berada di Tebo Ilir, dari jam 11.00:Wib SD/selesai dengan aman dan tertib tanpa ada anarkis.

 “Disaat awak media wawancara para Driver tersebut mengatakan ada beberapa poin yang mereka sampaikan.

1. Dalam tuntutannya adalah melarang keras terhadap mobil Fuso pengangkut batubara yang beroperasi di beberapa tambng di wilayah Tebo Ilir. Yang melintas di jalan nasional propinsi Jambi. Menuju arah Padang.

2. Dalam orasi para Driver itu meminta kepada pihak tambng agar memakai mobil Truck milik warga yang tergabung di beberapa kecamatan yang ikut tergabung dalam orasi tersebut.

Menurut para Driver mengakatan, mereka meminta kepada gubernur Jambi Alharis ikut andil dalam hal ini. Tolong pikirkan nasib kami, dan kami selaku sopir tidak mencari kaya tapi hanya untuk makan sehari-hari demi untuk menyambung hidup Ucapnya.

Para Driver mengatakan agar pihak pemerintah jangan ada anak tiri dan anak kandung, dan para sopir angkutan batubara itu meminta agar pihak perusahaan lebih mengutamakan mobil Truck, dan meminta agar pihak dinas Terkait stop mobil Fuso yang beroperasi melintas di jalan nasional khususnya di propinsi Jambi.

Lebih lanjut beberapa para Driver mengatakan pihak tambng menyampaikan. Kalau mereka memakai mobil Truck rugi amprah, karena menurut mereka mobil Fuso tidak ada larangan secara resmi dari pihak pemerintah.

 “Beberapa Driver juga mengatakan, kalau mereka sulit mendapatkan nomor lambung, sementara mobil perusahaan mendapatkan nomor lambung tersebut Ucapnya kepada awak media Jum’at 24/3/2023.

Kami meminta kepada pemerintah provinsi Jambi, agar berlaku adil dan meminta yang diutamakan adalah para Driver bukan kepada pihak perusahaan tuturnya.

Yang jelas kami menuntut agar mobil Truck, yang mengakut ke perbatasan provinsi Jambi. dan juga minta kepada dinas terkait stop aktivitas pengangkutan batubara menggunakan mobil Fuso yang beroperasi di wilayah provinsi Jambi.

  “Apa bila tuntutan kami para sopir angkutan batubara tidak di gublis oleh pemerintah kabupaten, dan provinsi Jambi beberapa poin tersebut. Maka kami akan melakukan aksi besar-besaran di depan kantor bupati Tebo dalam waktu dekat ini tuturnya para Driver tersebut. (Tim)