Rektor IAI Tebo Dr. Nurhuda, SP,d M,Pd Sukses Mewisudakan 132 Anak Didiknya
Deteksijambi.com ~ TEBO – Wisuda hari ini adalah wisuda yang spesial di mana IAI tebo berusia 25 tahun dan telah melaksanakan wisuda yang ke 21, dengan jumlah alumni 5000 lebih
Untuk proses IAI menjadi Unipersitas InshaALLAH semua berjalan dalam proses sekarang kita sedang pembukaan strata 2 atau Magister, terutama bidang pendidikan agama islam, Magister Ekonomi dan Magister Hukum.
Melihat dari animo dan antusias dari masyarakat kita di tuntut untuk mengembangkan diri, untuk itu kita juga akan berofrontasi, bertranspormasi berubah menjadi Unipersitas, mudah mudahan nanti akan banyak fakultas dan Prodi yang akan di buka sesuai dengan kebutuhan, ucap Rektor
Kalau sudah menjadi unipersitas dan sudah ada lulusan S2 nya otomatis nanti akan kita mengajukan penambahan dosen, dan untuk dosen S2 kita tidak ada kendala karena kita setiap tahun menambah dosen di strata 3, baik itu yang mendapat beasiswa atau secara mandiri, kalau membuka S2 dosennya harus doktor, terang rektor
Sementara untuk program kuliah 2 tahun itu namanya Rekomendasi Program Lampau (RPL), atau bahas kesehariannya pengakuan pengalaman kerja sebagai akhir belajar (PPKAB) artinya bagi mereka yang mau kuliah namun sudah kerja atau berpengalaman maka masa kuliahnya akan singkat, tutup rektor Dr Nurhuda S,Pd M,Pd
Sementara di sisi lain ketua panitia pelaksanaan Wisuda ini Andi S,P MP,d menyampaikan, untuk kegiatan wisuda kali ini kita mempersiapkan nya selama 3 bulan, kegiatan ini bisa lancar dan sukses berkat kerja sama
Maka dari itu saya selaku ketua panitia mengucapkan terima kasi kepada para dosen, dan mahasiswa yang telah membatu hinga kegiatan ini brjalan dengan lancar dan sukses**